Rabu, 13 Juli 2011

Pelayanan

Pelayanan merupakan satu agenda utama dari ‘progja sementara’ UKMI Ar-Rahman dalam masa-masa awal semester gasal. Meskipun pada hakikatnya pelayanan memang merupakan fitrah nya UKMI Arrahman, kapanpun waktunya. Ini terlihat dengan adanya departemen yang khusus bernama Syiar dan Pelayanan Kampus (SPK). Selain itu juga ada program UKMI Call Centre (UCC) yang senantiasa memberikan informasi bermanfaat bagi masyarakat kampus.

Bagi UKMI, pelayanan merupakan investasi. Bertambah banyak dan sering mengulurkan tangan dan melayani, maka bertambhlah investasi. Dengan kata lain, pelayanan akan memberi keuntungan bagi UKMI maupun anggota pribadi. Laiknya hukum kekekalan energi, begitu juga dengan hukum kekekalan energ positif berbungkus pelayanan. Melayani niscaya akan mendapatkan ROSE (Return on service Excellent).

Berhubung dengan pelayanan (service) setidaknya ada beberapa makna berdasarkan huruf-huruf penyusunnya ; S.E.R.V.I.C.E


S (Self awarness and self esteem). Dalam pelayanan, harus ada semacam kesadaran diri yang kuat. Karena itu dia pun menjaga martabat diri dan juga orang lain. Sehingga dengan pelayanan tersebut dapat meningktkan kualitas dan derajat satu sama lain.


E (Empathy and Enthusiasm). Rasa empati sangat diperlukan dalam melayani. Pelayanan juga mesti dilakukan dengan penuh gairah, sehingga dapat memberi efek bagi diri pribadi, UKMI dan yang dilayani.

R (Reform and Recover) berusaha untuk lebih baik lagi serta selalu memperbaiki dengan cepat (Recover) setiap ada kelemahan terhadap pelayanan.


V (Victory and Vision). Melayani berarti ingin merebut hati dan membawa misi untuk membangun kemenangan dan kebahagiaan bersama. Sehingga harus memiliki pandangan ke depanuntuk meningkatkan kualitas dn perbaikan.

I (Inisiatif, Impressive and Impovement) pelayanan yang mengesankan dan selalu melakukan perbaikan pelayanan.


C (Care, Cooperativeness and Communication). Sikap perhatian yang mendalam serta mengembangkan nilai-nilai yang dapat membuka kerja sama dan juga komunikasi yang dapat menumbuhkan sinergitas.


E (evaluation and Empowerment). Pelayanan juga perlu ada penilaian, perenungan dan mengupayakan untuk memberdayakan sumber daya yang ada.


Agenda Pelayanan

Adapun agenda atau program yang direncanakan oleh UKMI dalam melayani pada awal semester gasal antara lain
1.Membantu mahasiswa baru dalam pendaftaran ulang
2.Sosialisasi KRS Online plus pembagian sofware Islami Gratis
3.Buka bareng se Unimed
4.Sahur Call
5.Launching ICL (Islamic Character Learning)
6.Bazar Ramadhan


Meskipun ada divisi service bukan berarti hanya divisi service yang ‘bekerja’. Divisi ini hanya sekadar nama bila tanpa dukungan dan kinerja dari anggota UKMI lain.

so, mohon bantuan ya....

Semoga program-program dapat dijalani maksimal dengan izin-Nya. Amin.

Wallahu’alam




1 komentar:

  1. sebuah perencanaan yang matang diikuti dengan kerja cerdas, insya Allah berhasil.
    komunikasi terus ditingkatkan. yang pastinya, semangat saja tidak cukup, just take action. LUARRBIASA. GO GO GO :)

    BalasHapus